Membentuk Komunitas EAC Untuk Raih Peringkat Teratas

Penulis : Dewi Lasmy

Fakta yang kita jumpai di  masyarakat adalah adanya sekelompok masyarakat yang menginginkan masuk ke sekolah bergengsi atau “papan atas” agar mendapat ilmu yang terbaik dan menyandang predikat alumni dari sekolah bergengsi tersebut. Salah satu indikator sekolah bergengsi adalah seringnya suatu sekolah memenangkan lomba. Hal tersebut disebabkan kemenangan lomba merupakan usaha nyata dari bagusnya potensi peserta didik yang mengenyam pendidikan di sekolah tersebut, disamping pengajaran dari para guru yang mumpuni di bidangnya serta fasilitas yang dimiliki oleh sekolah bergengsi tersebut.

 

Padahal jauh dari semua faktor konkret yang sangat mendukung itu adalah adanya inovasi berupa langkah strategis dari pihak internal sekolah untuk mengelola dan memberdayakan semua kondisi yang ada di sekolah dengan cara komunikasi, kolaborasi dan koordinasi yang baik.

 

Saya  komunikasikan ide saya sebagai proses pernyataan antar pihak yang ada di sekolah. Hal yang saya nyatakan itu adalah pikiran saya kepada orang lain sebagai pihak yang terkait di sekolah dengan menggunakan bahasa yang komunikatif sebagai alat penyalurnya. (Naim,2016)

 

Selanjutnya saya kolaborasikan dalam bentuk interaksi sosial berupa aktivitas kerja sama yang saya tujukan untuk mencapai tujuan bersama yakni memenangkan berbagai ajang perlombaan dengan cara saling membantu dan saling memahami tugasnya masing-masing (Yani & Ruhiman, 2018).

 

Usaha saya berikutnya adalah menyatukan kegiatan-kegiatan dari satuan-satuan unit organisasi yang ada di sekolah saya, sehingga organisasi bergerak sebagai kesatuan yang bulat guna melaksanakan seluruh tugas organisasi untuk mencapai tujuannya. (Lilla, 2017)

 

Inovasi dan pemberdayaan berupa Gerakan kolabortif yang saya lakukan banyak memberikan dampak nyata terhadap perkembangan akademik di SMK Negeri 20 Jakarta. Inisiatifnya adalah mendirikan English Accounting Community (EAC). Berawal dari banyaknya ajang lomba yang diadakan baik instansi pemerintah, komunitas maupun perguruan tinggi. Bila instansi pemerintah yang mengadakan lomba seperti Suku Dinas Pendidikan Jakarta Selatan, Dinas Pendidikan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ataupun Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (belum tergabung ristek, pada waktu itu), maka jenis lomba ini akan berjenjang dan akan menambah kredit poin bagi sekolah untuk menaikan derajat sekolah dimata pengawas atau jenjang yang lebih tinggi, membuat prestisius sekolah semakin bagus. Bahkan sekarang keberhasilan sekolah dalam memenangkan ajang lomba ini menjadi tolok ukur penilai Tunjangan Kinerja Daerah bagi tenaga pendidik.

 

Untuk ajang lomba yang diadakan oleh komunitas misalnya Musyawarah Guru Mata Pelajaran ini akan berakibat dikenalnya sekolah pemenang dan dikagumi banyak pihak.  Bagi sekolah swasta, pemenangan ini akan memperbanyak jumlah peminat peserta didik baru sekolah tersebut.

 

Untuk ajang lomba yang diadakan oleh perguruan tinggi, seyogyanya perguruan tinggi menggunakan ajang lomba ini sebagai media promosi kampus untuk memperbanyak jumlah penerimaan mahasiswa baru. Ada juga perguruan tinggi yang menggunakan ajang lomba sebagai promosi beasiswa bagi calon pemenang, sehingga siswa antusias menjadi pemenang demi keberlangsungan Pendidikan selama lima tahun kedepan di perguruan tinggi penyelenggara.

 

Harapan untuk menjadi pemenang di segala ajang lomba tersebut yang mencetuskan ide dalam pikiran saya untuk dapat meraih semua prestasi di bidang akademik Akuntansi  sesuai dengan bidang keahlian yang saya ampu, maka saya pikir penting untuk diadakan sebuah komunitas yang terdiri dari siswa-siswi pejuang dan berjiwa gigih petarung dan pantang menyerah untuk dibina oleh saya pribadi dan beberapa teman sejawat.

Bila ekstrakurikuler yang bersifat non akademik terfasilitasi dalam hal wadah organisasi seperti PMR, Pramuka, Paskibra, Pencak Silat, Tari Tradisional dan lain-lain, maka saya mendobrak sistem tersebut dengan memasukkan mata pelajaran akademik menjadi bidang ekstrakurikuler untuk mendapatkan jadwal kegiatan rutin sepulang sekolah di hari tertentu, mendapatkan instrukstur atau pelatih dan dapat mengikuti ajang lomba secara resmi, maka saya mengusung dibentuknya English Accounting Community, seiring digunakannya bahasa Inggris saat pengajaran mata pelajaran Akuntansi di kelas yang berstatus Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI)

 

 

Pada Agustus 2010, merupakan awal dibentuknya kelas berstatus Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) bersamaan dengan pengajaran bilingual, dan untuk merekrut calon peserta lomba, ada keunggulannya diambil dari kelas yang berstatus Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) karena lebih siap dan mumpuni untuk beradaptasi dengan dunia luar dan lebih bagus dari segi akademik. Dengan saya ambilnya beberapa siswa untuk mengikuti ajang lomba Akuntansi, otomatis interaksi saya dengan para colaon peserta menjadi lebih instens, terlebih saat menjelang lomba, sehingga saya memerlukan waktu latihan sepulang sekolah.

Dengan cara latihan sepulang sekolah, anak menjadi lebih fokus dan mempunyai tanggungjawab akan beban yang dipikulnya untuk menjadi pemenang, bahkan tak jarang saya mengambil hari sabtu untuk latihan lebih maksimal.

 

Ajang lomba pertama yang saya ikuti adalah Lomba Akuntansi yang diselenggarakan oleh Universitas Pembangunan Nasional Veteran bulan September 2010, setelah program latihan selama lebih dari seminggu, saya dampingi para siswa saat mengikuti lomba, saya beri motivasi lebih saat istirahat lomba tak terkecuali teriring doa supaya menang, maka tibalah saat pengumuman dan hasilnya diluar dugaan, yang biasanya SMK Negeri 20 Jakarta hanya dapat menjadi saksi diumumkannya nama-nama para pemenang lomba, namun kali ini SMK Negeri 20 Jakarta berhasil mendapatkan peringkat II mengalahkan banyak sekolah negeri lain yang notabene sering menjadi pemenang. Rasa Syukur atas anungrah Tuhan Yang Maha Esa inilah yang menjadi awal saya untuk mengevaluasi diri apa yang menjadi poin kemenangan tim kami.

 

Saya tidak puas hanya menikmati kemenangan namun tanpa saya tahu apa yang menjadi pemicu untuk sampai menjadi pemenang. Saya berkilas balik mengenang perjalanan persiapan lomba. Mulai dari diskusi menentukan calon peserta lomba, materi  persiapan lomba, jadwal latihan lomba, maupun pelatih lomba. Hasilnya latihan yang terukur dan terstruktur menjadi poin utama keberhasilan lomba. Atas evaluasi tersebut, maka saya mendirikan sebuah komunitas untuk mempersiapkan kearah menang lomba yakni English Accounting Community (EAC) dalam bentuk sebuah ekstrakurikuler di SMK Negeri 20 Jakarta.

 

Dampak atas inisiatif saya adalah peningkatan prestasi akademik baik dalam ajang lomba diluar sekolah, maupun peningkatan nilai akademik sekolah, termasuk meraih nilai yang tinggi dalam Ujian Nasional pada periode-periode Ujian Nasional masih diadakan.

 

Dampak  dari para siswa merasa prestisius jika dapat tergabung dalam wadah ekstrakurikuler English Accounting Community (EAC) karena perekrutan anggota English Accounting Community (EAC) harus melalui seleksi ketat berupa tes tertulis bidang Akuntansi, Matematika, Ekonomi dan Bahasa Inggris selain seleksi wawancara.

 

Selanjutnya, para siswa yang sudah lolos seleksi tertulis dan wawancara akan dimintakan rekomendasinya kepada para guru di konsentrasi keahlian Akuntansi,  dalam segala aspek, baik akademik di kelas, etika, daya juang dan factor ekonomi calon anggota English Accounting Community (EAC)

 

Setelah dinyatakan sah menjadi anggota English Accounting Community (EAC) maka mereka akan mendapatkan jadwal terstruktur dan diperkenalkan dengan para alumni SMK Negeri 20 Jakarta yang pernah menjadi anggota English Accounting Community (EAC) selagi masih menjadi siswa.

 

Upaya yang saya lakukan agar inisiatif English Accounting Community (EAC) terlaksana adalah mengajukan proposal pembentukan English Accounting Community (EAC) kepada pihak sekolah. Lalu Menyusun jadwal latihan, karena ekstrakurikuler lain sudah menentukan jadwal latihan terlebih dahulu sehingga English Accounting Community (EAC) hanya mendapatkan hari sisa yang tidak bentrok dengan kegiatan ekstrakurikuler lain, disamping English Accounting Community (EAC) juga ikut aktif dalam ekstrakurikuler lainnya.

 

Peran saya dalam English Accounting Community (EAC)  adalah sebagai

  1. Founder atau pendiri sekaligus menjadi pengawas kegiatan English Accounting Community (EAC)
  2. Saya bertugas memberikan rekomendasi kepada calon anggota English Accounting Community (EAC) itu layak atau tidak menjadi anggota berdasarkan hasil tes tertulis, wawancara dan lain lain
  3. Saya juga sebagai jendela informasi dari luar, dimana dan kapan ada lomba Akuntansi diadakan
  4. Peninjau proses latihan, dan jika ada materi yang tidak dapat diselesaikan saat latihan maka akan saya adakan pendalaman materi dari saya sendiri terutama bidang Akuntansi Biaya, Akuntansi Pemerintahan dan materi yang disampaikan di perguruan tinggi, dikarenakan banyak ajang lomba yang diadakan didahului dengan pembekalan dari perguruan tinggi atau materi perkuliahan sedangkan waktu dan kesempatan siswa untuk bertanya sangat terbatas. Jadi peran saya sebagai finalisasi kemampuan anggota English Accounting Community (EAC) termasuk motivasi akhir Ketika mereka akan ikut lomba.

Banyak pihak lain yang terlibat yakni

  1. Tim Guru Akuntansi, ada pak Muamar Ma’ruf sebagai instruktur lomba, diantaranya bertugas meliterasi informasi lomba, mengurus perekrutan anggota English Accounting Community (EAC) yang akan diterjunkan dalam sebuah lomba, meliterasi informasi lomba, bagaimana lomba itu diselenggarakan kemudian cek kemampuan anggota serta menyiapkan bahan dan menyampaikannya kepada anggota peserta lomba dan peserta cadangan lomba. Setelah semuanya siap maka pak Muamar Ma’ruf melaporkan hasil persiapan lomba kepada saya dan saya lanjutkan dengan pemberian izin pembuatan surat tugas
  2. Kepala sekolah menandatangani surat tugas keikutsertaan lomba yang telah saya setujui. Apabila lomba tersebut dimenangkan oleh anggota English Accounting Community (EAC), maka pemenang akan memberikan piala dan atau uang kepada pihak sekolah saat upacara bendera Senin Pagi. Dan diadakan foto bersama pemenang dan kepala sekolah beserta guru pembimbing.
  3. Wali kelas memberikan izin untuk memperbolehkan ikut latihan lomba dan ikut lomba.
  4. Guru piket bertugas menyampaikan kepada guru mata pelajaran, bahwa siswa peserta lomba pada hari itu tidak masuk sekolah karen ikut lomba dengan status izin keperluan dinas.
  5. Seluruh civitas akademik sekolah memberikan doa restu apabila pada saat akan lomba dilaksanakan, maka instruktur mengirim foto lomba di grup kedinasan SMK Negeri 20 Jakarta. Dengan hati tulus dan penuh harapan supaya menjadi pemenang. Dan ketika menjadi pemenang, maka foto kemenangan dibagikan kembali dangan balasan ucapan selamat.
  6. Orang tua siswa, berperan memberikan izin anaknya untuk ikut dalam lomba, mensuplai akomodasi selama latihan dan lomba serta membantu support doa

Keenam pihak inilah yang saya kolaborasikan untuk mendapatkan hasil terbaik, diawali dengan komunikasi yang terbuka dan terus-menerus sehingga diperoleh hasil yang maksimal.

 

Prestasi yang pernah diraih :

  1. Juara 1 dalam ajang Lomba Pajak di KPP Jakarta Selatan yang diselenggarakan pada tahun 2010
  2. Juara 1 dan juara 3 dalam ajang Zahir Accounting Competition  yang diselenggarakan pada 19-20 oktober 2011 bertempat di Pusat TIK Nasional yang di selenggarakan oleh PT Zahir Internasional.
  3. Juara 1 dan Juara 2 dalam ajang Economic and Accounting Festival di UPN yang diselenggarakan pada 22-24 November 2011.
  4. Juara 1 dalam ajang Kompetisi akuntansi di Universitas Nasional yang diselenggarakan pada 5 Desember 2011.
  5. Finalis D’ABC di BINUS INTERNASIONAL dan  juara  3 dalam ajang Olimpiade Akuntansi di STEI Rawamangun yang diselenggarakan pada 18-19 Februari  2012.
  6. Juara 3 dalam ajang lomba akuntansi  acara Shisha.com di IBS yang diselenggarakan pada 17 November 2012 .
  7. Juara 3 dalam ajang Lomba Akuntansi di USNI Jakarta yang diselenggarakan pada 28 januari  2013.
  8. Juara 2 dan 3 dalam ajang Lomba zahir accounting yang diselenggarakan pada 30 mei 2013  di universitas trilogi.
  9. Juara 1 dalam ajang olimpiade ekonomi di SMAN 34 acara HSC yang diselenggarakan pada 7 September 2013.
  10. Juara 1 dan 3 dalam ajang Trisakti Accounting Fair yang diselenggarakan pada 19 September 2013   di Trisakti.
  11. Juara 1 dan juara 3 dalam ajang UNAS Accounting Fair yang diselenggarakan pada 30 september – 1 oktober 2013   di Universitas Nasional.
  12. Juara 1 dan juara 2 dalam ajang lomba akuntansi, ekonomi dan pajak di D3 FE Trisakti yang diselenggarakan pada 19 Oktober 2013.
  13. Juara 1, 2, 3 dalam ajang Lomba adu cepat membuat laporan keuangan dengan menggunakan program Zahir Accounting di JCC yang diselenggarakan pada 30 oktober – 1 november 2013.
  14. Juara 3 dalam ajang Best individual score acara Battle of ACEs UMN yang diselenggarakan pada 13-14 november  2013.
  15. Juara 6 dalam ajang economics competition di TSM yang diselenggarakan pada 22-23 november 2013.
  16. Juara 1 dalam ajang Shisha.com 2013 di STIE IBS yang diselenggarakan pada 30 november 2013.
  17. Juara 1 dalam ajang lomba ekonomi syariah di UGM yang diselenggarakan pada 26 november 2013.
  18. Juara 1 dalam ajang lomba akuntansi di USNI  yang diselenggarakan pada 3-5 februari 2014.
  19. Juara 1, 2, 3 dalam ajang Trilogi Accounting Competition  yang diselenggarakan pada tanggal 22-24 April 2014.
  20. Juara 1 & juara 2 dalam ajang lomba akuntansi di Universitas Mercubuana yang diselenggarakan pada tanggal 26 mei 2014.
  21. Juara 1, Harapan 1 & Artikel terbaik dalam ajang lomba di STIE SEBI yang diselenggarakan pada 6-7 Juni 2014.
  22. Juara 1  dalam ajang UNAS Accounting Fair 2014 (UNAF)   di Universitas Nasional yang diselenggarakan pada 1-2 Oktober 2014.
  23. Juara 1 dan Juara 3 dalam ajang lomba cerdas cermat pajak di Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta yang diselenggarakan pada 21-22 Oktober 2014 .
  24. Juara 2 dalam ajang UKRIDA National Accounting Challenge yang diselenggarakan pada 5-6 November 2014.
  25. Juara 1 dan Juara 2 dalam ajang Senior High School Accounting Competition (Shisha.com) 2014 di Indonesia Banking School yang diselenggarakan pada 7-8 November 2014.
  26. Juara 1 dalam ajang economics competition dan juara 8 accounting competition di TSM yang diselenggarakan pada tanggal 14-15 november 2014.
  27. Juara 3 dalam ajang National Economic Competition di TSM yang diselenggarakan pada tanggal 22 November.
  28. Juara 1 dalam ajang Accounting Fair 2014 di Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta yang diselenggarakan pada tanggal 11 Desember 2014.
  29. Juara 2 dan Juara 3 dalam ajang Accounting Festival di Universitas Sahid yang diselenggarakan pada tanggal 9-10 Desember 2014.
  30. Juara 1 dalam ajang Kuis Akuntansi di Universitas Satya Negara Indonsia (USNI) yang diselenggarakan pada tanggal 19-20 Januari 2015.
  31. Juara 3 dan Harapan 2 dalam ajang Olimpiade Akuntansi XII di STIE Indonesia yang diselenggarakan pada tanggal 14-15 Februari 2015.
  32. Juara 3 dalam ajang Action di Universitas Trilogi yang diselenggarakan pada tanggal 28-29 April 2015.
  33. Juara 2 dalam ajang Accounting Games dan Olimpiade Sains Ekonomi di Universitas Negeri Jakarta yang diselenggarakan pada tanggal 4 Mei 2015.
  34. Juara 1 dalam ajang Accounting War di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang diselenggarakan pada tanggal 27 Juni 2015.
  35. Juara 2 dalam ajang Ceras Cermat Akuntansi di Universitas Pakuan yang diselenggarakan pada 28-29 September 2015.
  36. Juara harapan 2 dalam ajang Kwik Kian Gie National Accounting Competition di Kwik Kian Gie      Business School yang diselenggarakan pada 9-10 Oktober 2015.
  37. Juara 3 dalam ajang Accounting Smart Competition di Universitas Budi Luhur yang diselenggarakan pada 19-20 Oktober 2015.
  38. Juara 2 dalam ajang Accounting Festival di Universitas Sahid yang diselenggarakan pada 19-20 Oktober 2015.
  39. 3rd Runner Up dalam ajang Accounting Prasetiya Mulya Challenge di Prasetiya Mulya School of Business and Economics yang diselenggarakan pada 10 November 2015.
  40. Juara 1 dan Juara 2 dalam ajang Accounting Competition di Universitas Pembangunan Nasional ” Veteran” Jakarta yang diselenggarakan pada 17 November 2015.
  41. Juara 1 dan Juara 4 dalam ajang Senior High School Competition (Shisha.com) di STIE Indonesia Banking School  yang diselenggarakan pada 21 November 2015.
  42. Juara 7 dalam ajang Lomba Ekonomi di Trisakti School of Management yang diselenggarakan pada 20-21 November 2015.
  43. Juara 2 dalam ajang Lomba Akuntansi di LP3I Pasar Minggu yang diselenggarakan pada 12 Desember 2015.
  44. Juara 2 dalam ajang Trilogi Economich and Business Championship di Universitas Trilogi yang diselenggarakan pada 23 Maret 2016.
  45. Juara 1 & 2 dalam ajang Accounting Competition di Universitas Pembangunan Jaya yang diselenggarakan pada 11 April 2016.
  46. Juara 1 dalam ajang Accounting Games di Universitas Negeri Jakarta yang diselenggarakan pada 2 Mei 2016.
  47. Juara 2 dan Juara 3 dalam ajang Accounting Competition di Universitas Mercubuana yang diselenggarakan pada 9 Mei 2016.
  48. Juara 1 dalam ajang Accounting War di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang diselenggarakan pada 17 Mei 2016.
  49. Juara 1 dalam ajang Accounting Competition di UPN Veteran Jakarta yang diselenggarakan pada 7 September 2016.
  50. Juara 4 dalam ajang Accounting Challenge di Universitas Kristen Krida Wacana yang diselenggarakan pada 16 September 2016.
  51. Juara 1 dalam ajang Accounting Competition di Universitas Pamulang yang diselenggarakan pada 16 September 2016.
  52. Juara 3 dalam ajang Accounting Competition di Institut Bisnis Nusantara yang diselenggarakan pada 22 September 2016.
  53. 2nd Runner Up dalam ajang Accounting Challenge di Universitas Prasetiya Mulya yang diselenggarakan pada 9-10 November 2016.
  54. Juara 4 dalam ajang Kuis Akuntansi di Universitas Tarumanegara yang diselenggarakan pada 17 November 2016.
  55. Juara 6 dan 7 dalam ajang lomba Akuntansi di TSM yang diselenggarakan pada 19-20 November 2016.
  56. Juara 3 dalam ajang Accounting Competition di LP3I Pasar Minggu yang diselenggarakan pada 24 Januari 2017.
  57. Juara 2 dalam ajang Economic Competition di Universitas Trilogi yang diselenggarakan pada 15 Maret 2017.
  58. Juara 1 dalam ajang Accounting Fair di Universitas Pembangunan Jaya yang diselenggarakan pada 27 April 2017.
  59. Juara 3 dalam ajang Accounting  Competition by Jeans di Universitas Mercu Buana yang diselenggarakan pada 8 Mei 2017.
  60. Juara 1 dalam ajang Accounting Competition di UHAMKA yang diselenggarakan pada 17 Mei 2017.
  61. Juara 3 dalam ajang Ukrida National Accounting Challenge yang diselenggarakan pada 8 September 2017 di Universitas Kristen Krida Wacana.
  62. Juara 1 dan Juara 2 dalam ajang Accounting Competition di Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta yang diselenggarakan pada 13 September 2017.
  63. Juara 1 dalam ajang Accounting Smart Competition di Universita Budi Luhur yang diselenggarakan pada 17 Oktober 2017.
  64. Juara 2 dan Juara harapan 1 dalam ajang Accounting Festival di Universitas Sahid yang diselenggarakan pada 17-18 Oktober 2017.
  65. Juara 1 dalam ajang Accounting War  di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang diselenggarakan pada 24 Oktober 2017.
  66. Juara 2, Juara 3 dan Juara Harapan 1 dalam ajang Tazkia Accounting Competition di STEI Tazkia yang diselenggarakan pada 5 Nopember 2017.
  67. Juara 1 dalam ajang Accounting Competition dan Juara 8 Economic Competition di Trisakti School of Management Bekasi yang diselenggarakan pada 12 Nopember 2017.
  68. Juara 3 dalam ajang Kompetisi Akuntansi Nasional di Trisakti School of Management (15 Nopember 2017).
  69. Juara 2 dalam ajang Accounting War di Universitas Muhammadiyah Jakarta yang diselenggarakan pada 12 Desember 2017.
  70. Juara 1 dalam ajang Tax Competition di Universitas Pembangunan Jaya (yang diselenggarakan pada 31 Januari 2018.
  71. Juara 2 dalam ajang Lomba Akuntansi di Universitas Satya Negara Indonesia yang diselenggarakan pada 6-7 Januari 2018.
  72. Juara 1, Juara 2, Juara 3 dalam ajang lomba Akuntansi di STIAMI yang diselenggarakan pada 28 April 2018.
  73. Juara 1 dalam ajang Accounting Competition di UPN yang diselenggarakan pada 17 September 2018.
  74. Juara 1 dalam ajang Battle of Accounting di UMJ yang diselenggarakan pada 19 September 2018.
  75. Juara 2 dalam ajang Lomba Akuntansi di Kalbis Institute yang diselenggarakan pada 17 Oktober 2018.
  76. Juara 1 dalam ajang Lomba Akuntansi Universitas Indonesia yang diselenggarakan pada 21 Oktober 2018.
  77. Juara 1 dalam ajang Accounting War di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang diselenggarakan pada 6 November 2018.
  78. Juara 3 dalam ajang Lomba Akuntansi di Universitas Sahid yang diselenggarakan pada 6-7 November 2018.
  79. Juara 8 dalam ajang Lomba Akuntansi di Trisakti School of Management yang diselenggarakan pada 16-17 November 2018.
  80. Juara 2 dalam ajang Accounting Competition di Universitas Pancasila yang diselenggarakan pada 2 Februari 2019.
  81. Juara 2 dalam ajang Accounting Competition di Universitas Trilogi yang diselenggarakan pada 9 April 2019.
  82. Juara 1 dan 2 dalam ajang Battle of Accounting di Universitas Muhamadiyah Jakarta yang diselenggarakan pada 10 September 2019.
  83. Juara 1 dalam ajang Accounting Competition di UPNVJ yang diselenggarakan pada 17-18 September 2019.
  84. Juara 3 dalam ajang Kompetisi Akuntansi divSTIE  ITB Ahmad Dahlan Jakarta yang diselenggarakan pada Oktober 2019.
  85. Juara 3 dalam ajang Battle of Accounting 2K20  di Universitas Muhammadiyah Jakarta yang diselenggarakan pada 27 Agustus 2020.
  86. Juara 2 dan Juara 3 dalam ajang Accounting Competition di UPNVJ yang diselenggarakan pada 19 September 2020.

 

Dengan berjalannya waktu segala pencapaian ini tetap akan terus dievaluasi untuk menjadi lebih baik lagi di masa depan.

 

DAFTAR PUSTAKA

Naim, N, (2016). Dasar-dasar Komunikasi Pendidikan. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Yani & Ruhiman. (2018). Teori dan implementasi pembelajaran saintifik kurikulum 2013. Bandung: Refika Aditama.

Mardhatillah Lilla. (2017). Komunikasi Dan Koordinasi Penyelenggaraan Pelayanan Umum Bidang Angkutan Di Dinas Perhubungan Komunikasi Dan Informatika Kota Pekanbaru. Riau: JOM FISIP Vol. 4 No. 1 Universitas Riau

 

Tentang Penulis

 

Nama Lengkap      : DEWI LASMY, S.Pd., M.S.Ak

Email                     : delasdermawan15@gmail.com

Instansi                  : SMK Negeri 20 Jakarta

Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia

Bidang Keahlian   : Akuntansi dan Keuangan Lembaga

 

Riwayat Pekerjaan/Profesi (10 Tahun Terakhir):

  1. Guru SMK Negeri 20 Jakarta
  2. Dosen Akuntansi Universitas Indonesia (UI)
  3. Ketua Lembaga Sertifikasi Profesi
  4. Instruktur Kurikulum 2013 Edisi 2017
  5. Pendamping kurikulum SMK wilayah Jakarta Selatan 1
  6. Instruktur Nasional bidang Akuntansi
  7. Pendiri dan pengajar Eanglish Accounting Club (EAC)
  8. Asesor Kompetensi Akuntansi
  9. Pembina Pramuka Putri
  10. Penulis buku
  11. Youtuber
  12. Ketua Musyawarah Guru Mata Pelajaran Akuntansi wilayah Jakarta Selatan 1
  13. Wakil Ketua Musyawarah Guru Mata Pelajaran Akuntansi wilayah Jakarta

 

Riwayat Pendidikan dan Tahun Belajar:

  1. SDN Cilandak Barat 02 Jakarta (1981-1987)
  2. SMP N 68 Jakarta (1987-1990)
  3. SMEAN 12 (SMKN Negeri 20) Jakarta (1990-1993)
  4. IKIP Jakarta (1994-1999)
  5. Boxhill Institute Australia 208
  6. Pascasarjana Ilmu Akuntansi Universitas Indonesia (2010-2012)
  7. National Corporate Training Australia (2010)
  8. The Institute of Chartered Accountants in England and Wales /ICAEW (2021)

 

Judul Buku dan Tahun Terbit (10 Tahun Terakhir):

  1. Modul Akuntansi Keuangan (2016)
  2. Biografi bu Delas (2020)

 

 

 

About Author